Tandatangani Dokumen Kerjasama Penyelenggaraan PPG, Ketua Baznas Jember Siap Bantu Tuntaskan Guru PAI
PPG UIN KHAS Jember- Bertempat di kantor Baznas Jember, pengelola PPG Daljab LPTK UIN KHAS Jember yang terdiri dari dekan beserta wakil dekan I, II, dan III berkunjung untuk koordinasi sekaligus penandatangan dokumen kerjasama penyelenggaran PPG Daljab batch 1 tahun 2024 pada Rabu, 17 Juli 2024. Adapun jumlah peserta PPG asal Jember adalah 15 orang guru PAI.
Dekan FTIK UIN KHAS Jember, Dr. Abdul Mu'is, S.Ag., M.Si dalam sambutannya, menyatakan bahwa FTIK akan berusaha semaksimal mungkin dalam mendampingi mahasiswa PPG. Terlebih dengan adanya penganggaran PPG melalui bantuan Baznas ini dapat mempercepat program sertifikasi guru untuk meningkatkan profesionalitas dan kesejahteraan guru. Harapannya agar kerjasama antara FTIK dengan Baznas Kabupaten Jember dapat berjalan dengan baik dan pada tahun berikutnya dapat terus ditingkatkan dari segi kualitas maupun kuantitas.
Sambutan selanjutnya oleh Ketua BAZNAS Kabupaten Jember H. Saifullahudi, S.Pd.I.,M.M menyatakan siap membantu dalam menuntaskan guru-guru PAI yang sudah lulus seleksi akademik untuk mengikuti PPG pada batch berikutnya. (admin)